Categories: Lifestyle

Serial Animasi “Dinosaur Train” Ditonton 500 Juta Kali di Platform IPTV di Tiongkok

wartaevent.com – Singapura. Dinosaur Train—serial animasi yang sangat digemari dan meraih nominasi Emmy dalam kategori Program Anak. Sparky Animation dan The Jim Henson Company menjadi produser dan investor serial tersebut. 

“Dinosaur Train” telah meraih rekor ditonton 500 juta kali di Tiongkok, hanya dalam enam bulan sejak mulai ditayangkan pada November 2019. Jumlah tontonan ini secara kolektif berasal dari platform digital IPTV di Tiongkok, yakni CIBN Cool Meow Film and Television, Tian Mao Magic Box, Youku, Toutiao, Watermelon Video, serta Wasu Fresh Time.

Baca Juga : 4 Keunggulan Wireless yang Perlu Anda Ketahui

Serial animasi “Dinosaur Train” juga mencetak rekor jaringan dalam hal viewership dibandingkan beragam tolok ukur lain pada sejumlah platform tersebut. Lebih lagi, “Dinosaur Train” menjadi program animasi Anak dengan peringkat terbaik di sebagian besar platform tersebut dalam kurun waktu singkat, yakni kurang dari enam bulan. 

Secara keseluruhan, “Dinosaur Train” memiliki 200 episode yang masing-masing berdurasi 11 menit. Hingga kini, 132 episode telah dirilis dan ditonton pada platform internet yang terkemuka di Tiongkok. 

Dinosaur Train—serial animasi yang sangat digemari dan meraih nominasi Emmy dalam kategori Program Anak.

Sejumlah musim penayangan mendatang terdiri atas 64 episode baru dan segera dirilis pada platform-platform tersebut. Ada keinginan besar untuk terus mewujudkan rekor viewershipsaat seluruh musim penayangan telah dirilis. 

EmoFront menjadi unit bisnis yang mendistribusikan program dan menyalurkan lisensi produk konsumer “Dinosaur Train” untuk Sparky Animation Pte. Ltd. Emofront serta perusahaan hak kekayaan intelektual asal Beijing, CAWRO Digital Technology Co., Ltd. 

Baca Juga : Di Google Play, Aplikasi Snack Video Masuk Peringkat Pertama

Kedua pihak telah menjalin kemitraan strategis dalam distribusi program “Dinosaur Train” agar serial animasi ini mencapai sukses yang lebih besar di Tiongkok.Per Juni 2020, Musim Pertama “Dinosaur Train” tersedia di CIBN Cool Meow Film and Television, Tian Mao Magic Box, serta Youku.

Program ini meraih 6.388 poin di Youku, memperoleh peringkat 9,1 poin, sementara, Musim Kedua “Dinosaur Train”, “Giant City Travel”, mengemuka di tiga platform video ByteDance: Toutiao, Watermelon Video, dan Wasu Fresh Time. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

3 minutes ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago

Artotel Thamrin Tawarkan Promo Direct Gift dengan Keuntungan Eksklusif

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More

3 days ago