Serunya Cooking Class Menghias Donat di Spoonful All Day Dining Bandung
Melalui kerja sama, berbagi ide, dan saling mendukung, diharapkan anak-anak dapat mengembangkan keterampilan sosial dan kerja tim yang penting untuk perkembangan mereka. Kegiatan ini tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga memberikan dampak positif yang signifikan dalam perkembangan anak-anak.
Contoh sukses dari program ini adalah acara yang melibatkan TK Merpati Pos. Anak-anak dari TK tersebut menunjukkan antusiasme dan keterampilan luar biasa dalam menghias donat, dibimbing oleh tim Spoonful, mereka bebas mengekspresikan kreativitas dalam suasana yang mendukung dan menyenangkan.
Baca Juga : Sambut Libur Sekolah, ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Promo Have a Nice Clay
Keken Hardiansyah, General Manager Spoonful All Day Dining menyampaikan, senang dapat menyelenggarakan Cooking Class Doughnut Decoration dan memiliki anak-anak yang luar biasa dari TK Merpati Pos Bandung sebagai peserta pertama.
“Selain menyenangkan, kegiatan ini juga mengandung unsur edukatif, karena membantu meningkatkan keterampilan motorik halus dan kreativitas anak-anak. Kami berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlangsung dan menjadi bagian dari pengalaman berharga bagi para peserta,” ujarnya.
Baca Juga : Yuk Rayakan Libur Sekolah dan Nataru di Kota Kembang Bersama Hotel Grand Dafam Braga Bandung
Dengan adanya program ini, Spoonful All Day Dining berharap dapat terus menjadi wadah bagi anak-anak untuk belajar dan berekspresi melalui kegiatan yang edukatif dan menyenangkan. (*)
- Editor : Fatkhurrohim