WARTAEVENT.com – Jakarta. Masih berbalut kebahagian di Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Aston Kemayoran City Hotel bekerja sama dengan Lebaran Fair 2025 dengan bangga mempersembahkan pengalaman menginap yang nyaman dan berkesan.
Kolaborasi ini dikemas dengan nama “Lebaran Festive Stay 2025” dengan menghadirkan paket staycation eksklusif yang dilengkapi dengan tiket Lebaran Fair 2025 serta fasilitas antar gratis menuju venue Lebaran Fair 2025 di JIEXPO.
Baca Juga : ASTON Kemayoran City Hotel Tawarkan Promo “Jangan Panik Ditinggal Mudik”
Kerja sama ini merupakan wujud komitmen kedua pihak untuk memberikan layanan terbaik dalam merayakan Idul Fitri, dengan menghadirkan paket menginap yang tidak hanya memanjakan tamu, tetapi juga memungkinkan mereka merasakan suasana Lebaran yang khas melalui event Lebaran Fair 2025.
Paket staycation ini dirancang secara khusus oleh tim Aston Kemayoran City Hotel bersama tim Lebaran Fair 2025, dengan tujuan agar tamu tidak hanya menikmati kenyamanan menginap, tetapi juga merasakan kemeriahan Lebaran seperti yang biasa terjadi, berkat acara yang diselenggarakan di Lebaran Fair 2025.
Baca Juga : Tiga Paket “Halal Bi Halal di Senayan” dari ARTOTEL Gelora Senayan Cocok untuk Rayakan Idul Fitri
Paket ini mencakup akomodasi eksklusif, tiket masuk ke Lebaran Fair 2025, serta fasilitas antar gratis menuju venue, dengan harga mulai dari Rp 749.000 nett per malam.
Cyrila Bertania Sari, General Manager Aston Kemayoran City Hotel, menjelaskan berkolaborasi dengan event Lebaran Fair 2025, pihaknya ingin memberikan solusi bagi para pelanggan, khususnya bagi mereka yang belum berkesempatan berkumpul dengan keluarga.
“Upaya ini dilakukan agar mereka tetap dapat merayakan momen spesial ini dengan suasana yang berkesan,” ungkap Cyrila.
Baca Juga : de Braga by ARTOTEL Hadirkan Promo Liburan Lebaran di Jantung Kota Bandung
Jangan lewatkan kesempatan ini untuk merayakan Lebaran dengan cara yang istimewa! Segera pesan paket staycation eksklusif ini dan nikmati pengalaman menginap yang berbeda serta kemeriahan Lebaran Fair 2025.
Untuk pemesanan, Anda dapat melakukan reservasi dengan menghubungi 021-3971-2828 atau mendatangi ASTON Kemayoran City Hotel yang bertempat di Jl.HBR Motik Blok B-10 No.4, Kompleks Kemayoran, Kemayoran, Jakarta Pusat. (*)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Wartamedia Network WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029Vb6hTttLSmbSBkhohb1J Pastikan kalian sudah install aplikasi WhatsApp ya.
- Editor : Fatkhurrohim