WARTAEVENT.com – Serpong. Tourism Authority of Tourism (TAT) mengkonfirmasi bahwa saat ini wisatawan asal Indonesia yang akan berkunjung ke Thailand sudah tidak mewajibkan karantina. Ini saat yang tepat untuk kembali menjelajahi kembali kuliner Thailand dari tempat asalnya.
Hal ini disampaikan oleh Sophon Tantayotai, Director of Tourism Authority of Thailand, Jakarta Office pada hari Kamis (10/03/2022) dalam event ‘Amazing Thai Taste & Thailand Re-opening’ di Tiki Taka Bar, Summarecon Mall Serpong.
Baca Juga : Thailand Tingkatkan Kualitas Venue Pameran Virtual Thaigroove
Sophon Tantayotai menambahkan, dengan kebijakan Thailand Test & Go policy kini Thailand lebih siap menyambut wisatawan asal Indonesia untuk kembali datang dan menikmati keramahan layanan khas Negeri Gajah Putih.
“Wisatawan asing kini hanya perlu menunggu hasil PCR negative di hari pertama dan setelahnya bisa langsung beraktivitas secara langsung di Thailand. Aturan ini telah berlaku per tanggal 1 maret 2022 lalu,” ungkap Sophon.
Baca Juga : Pengusaha Pariwisata Thailand Nikmati Famtrip Golf di Batam
Ia pun mengajak para wisatawan asing khususnya Indonesia, untuk menikmati makanan dan minuman segar khas Thailand dan berbelanja di Jodd Fair (dulunya Talad Rot Fai) terbaru yang trendi dengan pemandangan kota yang indah dari Skywalk Mahanakhon.
“Nikmati pula buah-buahan segar Thailand di Or Tor Kor, kemudian berbelanja di Chatuchak, dan masih banyak lainnya. Jangan lupa juga untuk mencoba beragam hidangan lezat di restoran yang masuk dalam Thailand Michelin Guide,” rinci Sophon.
Selain mengunjungi resto-resto yang memperoleh penghargaan Michelin, wisatawan pun Thailand juga menawarkan area wisata baru Cha-Am (Stand-Up Paddle). Di tempat tersebut tadi wisatawan dapat merasakan aktivitas kebugaran seperti menjajal spa pasir yang unik, serta yoga di atas board di air, dan lainnya.
Baca Juga : Ketika Thailand Menjaring Pebisnis Indonesia, Ini Langkah Mereka
Dalam kesempatan gathering bersama media dan influencer hasil kolaborasi Tourism Authority of Thailand, Jakarta Office dengan media kuliner Yuk Makan diberi kesempatan aneka makanan dan minuman dari hidangan pembuka dan hidangan penutup kreasi dari Thai Alley.
Untuk hidangan pembuka Thai Alley menyuguhkan, pembuka ada Nang Krob Pad Heng dan Som Tum untuk sajian pembuka, Kao Pad Tom Yum, Pad Thai Gong, Gai Tod, dan Tom Yum Talay sebagai hidangan utama. Sementara hidangan penutup ada Man Cham.
Baca Juga : Mario Maurer Aktor Thailand Kunjungi Indonesia Untuk Promosi Pariwisata
Tak mau ketinggalan, Tiki Taka Bar pun memperkenalkan minuman Tom Yum Cocktail dan Mango Sticky Rice Moctail yang rasanya sangat spesial. [*]
- Editor : Fatkhurrohim