Categories: News

Tangkal Radikalisme, Bekali Pelajar dengan Literasi Digital

WARTAEVENT.COM, Kota Batu – Era digital yang membawa konsekuensi derasnya arus informasi masuk dari luar seperti radikalisme, terorisme dan separatisme merupakan ancaman bagi bangsa ini. Kalangan pelajar sebagai generasi digital perlu memperoleh bekal literasi digital. Ini penting sebagai upaya menangkal paham-paham tersebut agar mereka tidak terpapar.

“Karakteristik dan praktik radikalisme terorisme dan separatisme bisa berupa kebencian, propaganda, agitasi, kekerasan ekstrem, glorifikasi, deprivasi relative, kedangkalan nalar dan disorientasi,” ungkap Tino Agus Salim, Professional Trainer dan Motivator, dalam webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kota Batu, Jawa Timur, Rabu (24/11/2021).

Ia mengatakan, benteng penangkalnya, tidak lain adalah Pancasila. Pendidik sangat berperan membentuk profil pelajar Pancasila, yaitu beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, berkebhinnekaan global, bernalar kritis, bergotong royong, mandiri dan kreatif.

Menurutnya, kaitannya dengan media sosial yang tidak bisa terpisahkan dari generasi digital, di dalam Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 24 Tahun 2017 tentang Hukum dan Pedoman Bermuamalah melalui Media Sosial tegas ditanyakan setiap muslim yang bermuamalah melalui media sosial diharamkan melakukan ghibah, fitnah, namimah dan penyebaran permusuhan.

Selain itu, juga dilarang melakukan bullying, ujaran kebencian dan permusuhan atas dasar suku, agama ras dan antargolongan. Dilarang pula menyebarkan hoaks serta informasi bohong meskipun dengan tujuan baik seperti info tentang kematian orang yang masih hidup.

Larangan lainnya adalah menyebarkan materi pornografi, kemaksiaatan dan segala hal yang terlarang secara syar’i serta menyebarkan konten yang benar tetapi tidak sesuai tempat dan waktunya.

Tidak hanya MUI, Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) juga sudah mengeluarkan panduan bermedia sosial. Di antaranya, selektif berteman, interaktif bukan pasif, hindari mengumbar kehidupan pribadi, kenali ciri-ciri hoaks, media sosial bukan ruang pameran, swafoto yang informatif, atur privasi akun media sosial, bagikan pandangan politik secara bijak dan santun, wartakan damai dan tampilkan karya positif.

“Dengan menyebarkan konten positif berarti menunjukkan dukungan kepada negara untuk mengatasi potensi ancaman terorisme, radikalisme, ekstremisme dan separatisme,” ucapnya.

Segala tindakan dalam rangka mengatasi ancaman tersebut tetap harus berada di dalam koridor hukum dan HAM serta berlandaskan ilmu pengetahuan. Dengan begitu, tidak akan terjadi eskalasi kecemasan yang dapat membantu tercapainya tujuan penyebaran propaganda.

Ia juga menyinggung mengenai paham radikalisme mulai dari penyebab, dimensi dan tahapan-tahapannya meliputi pemahaman, sikap dan tindakan. “Penyebab radikalisme adalah faktor ideologi, faktor ekonomi, politik dan faktor sosial,” jelasnya.

Ia menjelaskan, setuju ditingkatkannya literasi digital. Dengan terbentuknya perspektif budaya Pancasila diharapkan generasi muda maupun peserta didik mampu mengidentifikasi paham radikalisme. Harapannya pula tercipta iklim yang kondusif serta terbentuk atmosfer keluarga dan lingkungan yang jauh dari radikalisme.

Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (KemenKominfo) bersama Siberkreasi. Webinar wilayah Kota Batu, Jawa Timur, Rabu (24/11/2021) juga menghadirkan pembicara, Ranita Claudiya Akerina (Training & Development Officer/HRBP PT. Equine Global), Aidil Wicaksono (Managing Director Kaizen Room), Rahmat Ika Pakih (Praktisi Wirausaha), dan Lady Kjaernett (Digital Creator) sebagai Key Opinion Leader.

Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital melibatkan 110 lembaga dan komunitas sebagai agen pendidik Literasi Digital. Kegiatan ini diadakan secara virtual berbasis webinar di 34 Provinsi Indonesia dan 514 Kabupaten.

Kegiatan ini menargetkan 10.000.000 orang terliterasi digital pada tahun 2021, hingga tercapai 50 juta orang terliterasi digital pada 2024. Berlandaskan 4 pilar utama, Budaya Bermedia Digital (Digital Culture), Aman Bermedia (Digital Safety), Etis Bermedia Digital (Digital Ethics), dan Cakap Bermedia Digital (Digital Skills) untuk membuat masyarakat Indonesia semakin cakap digital.

redaksi wartaevent

Leave a Comment

Recent Posts

HARRIS Day 2024: “FINAL LAP” Rayakan Gaya Hidup Sehat di Bandung, Bali, dan Batam

WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More

3 hours ago

Sambut Tahun Baru Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta Hadirkan Malioboro Street Food Festival

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More

3 hours ago

ASDP Indonesia Ferry Catat 2,59 Juta Pengguna di Aplikasi Ferizy, Layanan Digitalisasi Perkuat

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More

4 hours ago

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

20 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

2 days ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago