Categories: Techno

TCL Mini LED raih “Home Theater Gold Award”

wartaevent.com – Berlin. TCL salah satu pemain di industri TV dunia, hari ini Senin (09/09/2019) merilis bahwa pihaknya dianugerahi penghargaan sebagai “Home Theater Gold Award” atas TV Mini LED X10/C11 di event “Internationale Funkausstellung Berlin” (IFA) 2019. Penghargaan ini diberikan International Data Group (IDG) dan German Industry & Commerce Co., Ltd.

Penghargaan tersebut mencerminkan pengakuan besar atas komitmen TCL terhadap inovasi teknologi, sejalan dengan upayanya untuk menjadi perusahaan teknologi canggih kenamaan dunia yang membantu para pelanggan global dalam menjalani hidup yang mutakhir dan sehat.

Shaoyong Zhang, General Manager, TV Business Unit and Marketing Center, TCL Industrial Holdings, mengatakan, TCL menjadi perintis dalam penerapan teknologi Mini LED pada produksi TV secara massal. Pihaknya meyakini, Mini LED kelak memimpin pengembangan sejumlah teknologi layar TV di masa depan.

“Dengan menggabungkan Mini LED serta solusi QLED dan resolusi 8K, kami akan menawarkan warna paling realistis bagi konsumen, serta menjamin pengalaman menonton yang terbaik,” ungkap Shaoyong Zhang di Berlin.

Seri produk Mini LED hadir dalam beberapa ukuran dan beragam fitur. Model utamanya ialah TV Mini LED 8K berukuran 75 inci. Fitur backlight-nya digerakkan oleh 25.200 LED berkinerja tinggi, menghadirkan tingkat kecerahan yang luar biasa, hingga 1.200 nits. Produk tersebut juga menampilkan 900 dimming zones lokal.

Model TV 8K tersebut kelak tersedia pada Triwulan II-2020 di beberapa negara tertentu. Ada pula versi 4K berukuran 75 inci. Selain itu, dua produk versi 4K berukuran 65 inci dengan optional sound bar akan tersedia pada akhir 2019. [*]

Tags: #ifa#led#TCL
Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Xiaomi Indonesia Luncurkan Redmi 14C dengan Layar Terbesar dan Desain Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Xiaomi Indonesia kembali mengguncang pasar smartphone dengan merilis Redmi 14C, sebuah perangkat terbaru dalam seri Redmi yang… Read More

10 hours ago

ARTOTEL Yogyakarta Persembahkan Pameran Seni “Under the Sun”

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta kembali menjadi wadah bagi seniman lokal untuk mengekspresikan karya seni mereka dengan mempersembahkan pameran seni… Read More

10 hours ago

Wakil Indonesia Aris Sanjaya Menang di Kompetisi World Class Shanghai

WARTAEVENT.com – Shanghai. Aris Sanjaya, bartender berbakat dari BASE Bali, Indonesia, membuat Asia Tenggara bangga dengan meraih juara kedua dalam… Read More

1 day ago

Bintang Formula 1 Daniel Ricciardo Kembali Melintasi Australia Barat untuk Drive the Dream

WARTAEVENT.com – Australia. Tourism Western Australia resmi meluncurkan Drive the Dream putaran kedua, sebuah kampanye pariwisata berbasis road-trip yang menampilkan… Read More

1 day ago

Laporan Mercer Marsh Benefits 2024: Lonjakan Biaya Medis dan Solusi Tunjangan Kesehatan Karyawan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mercer Marsh Benefits meluncurkan laporan terbaru Indonesia Health and Benefits Study 2024, Kamis, (3/10/2024), di Jakarta. Dalam… Read More

1 day ago

Lidah Lokal Senayan Meriahkan Oktoberfest dengan ‘Octoboozed Fest’

WARTAEVENT.com – Jakarta. Lidah Lokal BAR, yang berada di ARTOTEL Gelora Senayan - Jakarta, turut memeriahkan Oktoberfest 2024 dengan tema… Read More

1 day ago