Categories: Hotel

Tenangkan Batin di MesaStila Resort & Spa

Wartaevent.com, Magelang- Wilayah ini memang populer dengan wisata religinya yang sudah mendunia. Salah satu ikonnya Candi Borobudur dan Candi Mendut, termasuk sepuluh destinasi prioritas Bali baru. Tak heran jika banyak wisatawan yang bertandang ke Magelang hanya untuk menikmati ketenangan batin, sekaligus mempelajari kearifan budaya setempat.

Khusus di Kabupaten Magelang, lokasi yang tepat untuk menenangkan batin ada di MesaStila Resort & Spa Retreat. Tempat ini menawarkan aktivitas Yoga karena suasananya benar benar tenang dan hening. Diluncurkan pada 2008, MesaStila memiliki area seluas 22 hektar serta memiliki 23 villa berbentuk joglo dan limasan yang didatangkan dari Jepara.

Arsitekturnya pun kental dengan gaya Jawa. Menilik ke dalam, interiornya pun  juga penuh dengan ornamen khas Jawa. Bagian dalam ruangan dilengkapi dengan kusen dan perabot yang terbuat dari ukiran kayu jati.

“Selain tempat yang tenang, lokasi MesaStila dikelilingi 8 gunung nan eksotis. Dipagi hari, tamu bisa melihat indahnya gunung Andong, Telomoyo dan Merapi. Berada diketinggian 600 meter diatas permukaan laut, MesaStila menjadi tempat yang nyaman untuk kegiatan Yoga,” kata Laila Purnamasari, Sales Executif MesaStila ketika memberi paparan di Media Gathering Forwapar, (10/7/2019).

Laila menambahkan aktivitas yoga kerap dianggap sebagai sarana untuk membersihkan diri, baik secara fisik maupun jiwa. Tak heran kalau begitu banyak wisatawan, khususnya turis mancanegara yang menghabiskan waktunya datang ke MesaStila ini.

MesaStila Resort & Spa berada di Desa Losari di Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang. Di desa ini separuh wilayahnya terhampar perkebunan kopi yang masih aktif. Memetik kopi hingga memroses bagaimana kopi disajikan juga menjadi daya tarik pengunjung MesaStila. Dulu resort ini bernama Losari Spa Retreat and Coffee Plantation.

MesaStila kian populer berkat event  MesaStila Peaks Challenge (MPC) yang digelar dar 4-6 Oktober nanti. Event ini merupakan sport tourism yang memperebutkan lima kategori, yakni 100 km, 65 km, 42 km, 21 km, dan 11 km. Rutenya menelusuri rimbun hutan, area persawahan , menyeberang sungai hingga mendaki gunung Andong, Merbabu, Merapi, Telomoyo, dan Gilipetung.

Bagi yang ingin merasakan tenangnya  menginap di MesaStila, anda bisa menempuh perjalanan 1 jam dari kota Semarang atau 1,5 jam dari kota Yogyakarta.

Teguh S Gembur

Leave a Comment

Recent Posts

Mini Konser Gugun Blues Shelter Bius Pengunjung Cigar Lounge

WARTAEVENT.com – Jakarta. Suasana cozy langsung terasa ketika memasuki Solo Cigar Lounge dulunya di kenal dengan Solo Brasserie & Lounge… Read More

13 hours ago

Novotel Jakarta Cikini Rayakan HUT Ke-5 dengan Kegiatan CSR Pencegahan Stunting

WARTAEVENT.com – Jakarta. Novotel Jakarta Cikini dengan bangga merayakan ulang tahun kelimanya melalui inisiatif Corporate Social Responsibility (CSR) yang mendukung… Read More

1 day ago

Grand Dafam Braga Bandung Raih Sertifikasi Hotel Bintang 4 dengan Manajemen Risiko Menengah Tinggi

WARTAEVENT.com – Bandung. Grand Dafam Braga Bandung berhasil memperoleh sertifikasi sebagai Hotel Bintang 4 dengan basis manajemen risiko menengah tinggi.… Read More

1 day ago

Kinerja Moncer, ASDP Catat Pertumbuhan Aset hingga 45,47% Periode 2019-2023

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mencatat pertumbuhan yang signifikan dalam kinerja aset dan pendapatan selama lima tahun… Read More

2 days ago

BSCC Kampanye Beyond Meeting: Keseimbangan Kesehatan dan Produktivitas dalam Setiap Event

WARTAEVENT.com – Bali. Bali Sunset Road Convention Center (BSCC), pusat konvensi gaya hidup pertama di Indonesia, dengan bangga meluncurkan kampanye… Read More

2 days ago

Jakarta Film Week 2024: Sajikan Program Inovatif dan Kolaboratif Merayakan Sinema Global

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jakarta Film Week 2024 akan kembali hadir dalam gelaran keempatnya pada 23-27 Oktober 2024. Festival ini didukung… Read More

2 days ago