Categories: Event

Tiket Presale 1 Synchronize Fest 2020 Segera Dibuka

wartaevent.com – Jakarta. Belum hilang dari ingatan kita betapa luar biasa euforia Synchronize Fest 2019 yang terselenggara 4, 5, 6 Oktober lalu. Tahun ini Synchronize Fest kembali digelar pada tanggal 2, 3, 4, Oktober 2020 mendatang di tempat yang sama, Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Menikmati jamuan konser ala Synchronize Fest adalah pengalaman yang sangat menarik. Selain disuguhkan bergam genre musik di berbagai panggung juga dihadiri oleh 69.000 penonton selama penyelenggaraan menjadikan event music ini layak untuk diamati setiap tahun.

Pada tahun lalu Synchronize Fest, mengusung tema “Memanusiakan Alam, Mengalamikan Manusia”. Tahun ini Synchronize Fest hadir dengan tema “A Festival for Everyone”.

Di penyelenggaraan kali ini akan menyajikan program Green Movement dimana seluruh stakeholder festival baik pengunjung, artis, hingga penyelenggara turut berpartisipasi membuka wawasan tentang pentingnya menyebarkan pesan dan tindakan positif antar sesama dengan lingkungannya melalui festival.

Ludes Terjual dalam 45 Menit

Karatorial festival “A Festival For Everyone”hasil besutan demajors Independent Music Industry dan Dyandra Promosindoini mengunggah konsep menikmati perayaan selebrasi budaya populer melalui tiga pendekatan, yaitu Enviromental, History, dan Hybrid.

Menyambut semangat Synchronize Fest 2020, dengan ini kami merilis Official After Movie Video Synchronize Fest 2019 yang telah dapat Anda nikmati di kanal Youtube Demajors TV.

Sebelumnya, tepat pada tanggal 1 Januari 2020 pukul 00:00 WIB lalu, Synchronize Fest telah menjual tiket kategori Early Bird melalui website.

Antusiasme begitu besar tercipta ditengah hiruk-pikuk perayaan malam tahun baru dan maraknya kembang api memancar, tak disangka 4.000 tiket kategori Early Bird  dinyatakan ludes terjual dalam kurun waktu kurang dari 45 menit saja.

Selanjutnya, pengunjung dapat kembali menantikan penjualan tiket Synchronize Fest kategori Presale 1 seharga Rp350.000 pada tanggal (29/02/2020) mendatang tepat pukul 19:00 WIB di website resmi mereka. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

14 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago