Categories: Ekonomi

Tingkatkan Kunjungan Wisman Ke Labuan Bajo, 120 Orang Ikuti Uji Kompetensi

wartaevent.com – NTT. Untuk membangun dan menyiapkan kecakapan masyarakat di sekitar destinasi pariwisata dalam meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) sekaligus membangun pentingnya kesadaran di sektor pariwisata Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menggelar uji kompetensi Tenaga Kerja Kepariwisataan di kawasan wisata Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Wisnu Bawa Tarunajaya, Asisten Deputi Pengembangan SDM Pariwisata dan Hubungan Antarlembaga Kemenpar, hari ini Rabu (29/05/2019) di Jakarta, menyatakan, bahwa Kemenpar sedang menggelar uji kompetensi 120 tenaga kerja yang bergerak di bidang pariwisata di sekitar destinasi yang ada di Labuan Bajo, NTT.

Baca Juga : Labuan Bajo Diminta Perhatikan Daya Tampung Kawasan Wisata

Uji kompetensi yang dilaksanakan bekerja sama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pramindo pada 28-29 Mei 2019 di Hotel Exotic Komodo, Labuan Bajo ini bertujuan untuk menyertifikasi tenaga kerja atau sumber daya manusia SDM bidang Kepemanduan Ekowisata di Labuan Bajo.

Lebih lanjut lagi, Wisnu menjelaskan, SDM pariwisata Indonesia harus mulai menggunakan standar global dari sisi kualitas dan kompetensinya, mengacu pada standar regional disebut ASEAN MRA (Mutual Recognition Arrangement) atau kompetensi selevel ASEAN. “Terlebih Labuan Bajo yang diproyeksikan sebagai penyumbang wisman dan menjadi 10 Bali Baru di Indonesia,” tambahnya.

Sementara itu, Augustinus Rinus, Kadisbudpar Manggarai Barat, mengatakan, pihaknya sangat yakin dengan potensi alam yang ada di Manggarai Barat, mulai dari laut hingga daratan semua ada di Labuan Bajo. “Keindahan dan luas wisata bahari kita tidak kalah dengan destinasi favorit lain, maka dari itu, kita memerlukan SDM yang andal untuk sama-sama memajukan Labuan Bajo,” katanya.

Tekait uji kompetensi, Augustinus mengatakan, pihaknya sangat mendukung hal itu untuk tujuan meningkatkan kualitas SDM pariwisata khususnya di wilayah Kabupaten Manggarai Barat. “Selain meningkatkan kemampuan SDM juga agar mereka memiliki legalitas sehingga dapat bekerja lebih profesional lagi dan jujur,” pungkasnya.

Baca Juga : Pengembangan Pariwisata di TN Komodo Terapkan Sistem Zonasi

Dalam Uji Kompetensi yang dihadiri 120 Asesi itu, menghadirkan Erwan Maulana sebagai Lead Asesor dari LSP Pramindo, perwakilan Tim Monitoring Asdep Pengembangan SDM Pariwisata dan Hubungan Antarlembaga Kemenpar Yusuf Pontoh, dan Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Manggarai Augustinus Rinus. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

58 minutes ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago

Artotel Thamrin Tawarkan Promo Direct Gift dengan Keuntungan Eksklusif

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More

3 days ago