Travel

Travel Advisory Indonesia Warna Kuning, Menparekraf Siapkan Jaminan Keamanan

wartaevent.com – Jakarta. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama Kusubandio, menjelaskan saat ini status Indonesia dalam travel advisory negara-negara tetangga lebih sering digambarkan dalam kondisi kuning (hati-hati untuk dikunjungi) dan bukan hijau (aman untuk dikunjungi).  

Penjelasan ini ia sampaikan hari ini Senin, (09/03/2020) saat menghadiri Forum Group Discussion dengan tema “Sistem Keselamatan dan Keamanan Terpadu Dalam Rangka Menunjang Pariwisata di 5 Destinasi Super Prioritas” yang berlangsung di Hotel Borobudur, Jakarta.

Untuk itu, Kemenparekraf sedang menyusun dan menyiapkan tata cara atau prosedur khusus untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan wisatawan yang datang ke tanah air. 

“Prosedur keamanan dan keselamatan ini salah satu upaya untuk mengubah dan memberi perhatian lebih kepada wisatawan yang akan berkunjung ke Indonesia,” katanya.

Menparekraf Wishnutama Kusubandio menyebut, saat ini status Indonesia dalam travel advisory negara-negara tetangga lebih sering digambarkan dalam kondisi kuning.

Menjaga keselamatan dan kenyamanan kepada siapapun yang berkunjung ke Indonesia. Menyusun prosedur khusus keamanan dan keselamatan di mana salah satu tujuannya selain meningkatkan rasa aman dan nyaman juga bisa meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan sebanyak 20-30 persen.

Presiden Joko Widodo, kata Menparekraf Wishnutama, beberapa waktu lalu secara khusus datang ke Labuan Bajo yang menjadi salah satu destinasi super prioritas untuk melihat langsung dan mengintruksikan kepada TNI, POLRI, BNPB, BASARNAS, dan kementerian lain untuk membentuk organisasi terpadu di destinasi wisata.

“Hal itu untuk menunjukkan kehadiran kita secara fisik di destinasi wisata. Bila di destinasi wisata itu terlihat tim patroli hadir secara wujud, tentu membuat perasaan wisatawan itu semakin aman dan nyaman,” katanya.

Staf Ahli Bidang Keamanan Kemenparekraf Adi Deriyan pada kesempatan yang sama berharap prosedur khusus keamanan dan keselamatan ini merupakan rintisian awal bagi Indonesia untuk memiliki tata cara atau prosedur keamanan dan kenyamanan. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Sajian 99 Menu Halal Bihalal Ini Hanya Ada di Mangkuluhur ARTOEL Suites

WARTAEVENT.com – Jakarta. Menjalankan tradisi Halal Bihalal, Mangkuluhur ARTOTEL Suites selama tanggal 22 April - 3 Mei 2024, menyuguhkan hidangan… Read More

6 hours ago

Mendorong Dialog Kolaboratif, BSJ Kembali Menggelar Wellbeing Symposium

WARTAEVENT.com – Jakarta. British School Jakarta (BSJ) dijadwalkan bakal kembali menggelar Wellbeing Symposium yang kedua, pada tangga 27-29 Mei 2024… Read More

10 hours ago

Lima Alasan Utama Kenapa Anak Harus Sekolah di WCIJ

WARTAEVENT.com – Jakarta. Wellington College sekolah legenda yang diresmikan oleh Ratu Victoria pada tahun 1859 di Inggris, hari ini Sabtu… Read More

11 hours ago

Membawa Warisan Prestasi dari Inggris, Wellington College Membuka Sekolah di Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Sekolah swasta pertama di negara Inggris, Wellington College yang berdiri sejak tahun 1859 kini membuka cabang baru… Read More

11 hours ago

Outlet Ketiga Galeri 24 di Bali Resmi Dibuka, Ini Promo Khususnya

WARTAEVENT.com – Bali. menjangkau lebih jamak dan dekat lagi ke masyarakat, Galeri 24 kembali membuka outlet terbarunya di pulau Dewata,… Read More

1 day ago

Kemendikbudristek Berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan Persembahkan Konser Musikal

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi RI berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta) mempersembahkan… Read More

3 days ago