News

VPN Ancaman atau Menguntungkan, Simak Artikel Ini

Dan pada saat itu Bagaskoro, S.Kom., MM. langsung memberikan jawaban, bagi pihak berwenang bukan ancaman, tapi tantangan. Pihak berwenang harus update segala macam teknologi, aplikasi, dan keamanan digital. 

Tentu saja jika kita memalsukan data pribadi dengan penggunaan VPN adalah kita tidak bisa mengelak jejak digital. Meskipun identitas palsu, pasti paling tidak registrasi dengan email. Email paling tidak terhubung dengan nomor ponsel, sehingga masih bisa terlacak. Untuk apapun keperluannya. 

Apapun bisa dilacak. VPN ini tetap suatu aplikasi, banyak sekali pihak developer yang menciptakan VPN ini, akan tetapi tidak bisa kita percayakan 100%. Sehingga harus sadar bahwa di dunia digital tidak ada yang 100% aman. Sehingga perlu waspada tingkat tinggi untuk tidak berbagi data kita.

Tujuan utama Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar webinar Literasi Digital ini karena diharapkan masyarakat Indonesia pada akhir tahun ini mencapai 10 juta orang terliterasi dan diharapkan meningkat menjadi 50 juta orang di tahun 2024 mendatang.

Literasi Digital yang mengakat tema besar Indonesia Makin Cakap Digital ini membahas 4 pilar utama Literasi Digital yakni, budaya bermedia (digital culture), aman bermedia (digital safety), etis bermedia (digital ethics) dan cakap bermedia digital (digital skills). [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *