HotelM I C EVenue

Gabungkan Unsur Kebudayaan di Ruang Meeting, Hotel Ini Menjadi Destinasi MICE Terbesar di Kulonprogo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Hotel Grand Dafam Signature International Aiport Yogyakarta menawarkan fasilitas MICE (Meeting, Incentive, Conference, Exhibition) sebagai bagian dari fasilitas yang ditawarkan oleh hotel ini juga dirancang untuk memenuhi kebutuhan rapat dan pertemuan bisnis.

Seluruh meeting room maupun ballroom ini dirancang dengan desain yang mewah dan elegan dengan menggabungkan elemen modern dan sentuhan tradisional. Hal ini tentu saja membuat tamu yang berada dialamnya merasakan suasana mewah juga profesional dalam waktu yang bersamaan.

Baca Juga : Miliki Meeting Room Tertinggi di Jakarta Pusat, Ini Penawaran Istimewa Selenggarakan Meeting di Aston Kemayoran City Hotel

Hengky Tambayong, General Manager Hotel Grand Dafam Signature International Aiport Yogyakarta mengatakan, hotel ini dirancang untuk mengangkat kearifan lokal disekitar. Banyak aksen khas Kulon Progo seperti motif batik Geblek Renteng di interiornya terutama di meeting room dan ballroom.

“Saya optimis bahwa Grand Dafam Signature International Airport Yogyakarta ini akan menjadi pilihan destinasi baru karena desain kami menggambungkan antara unsur-unsur budaya yang ada dengan tren kontemporer yang menjual dan menarik,” tuturnya.

Baca Juga : Conrad Bali Meluncurkan Paket Sustainable Meeting yang Ramah Lingkungan dan Bebas dari Emisi Karbon

Ruang pertemuan pada hotel pertama di Kulon Progo ini yang memiliki luas meeting room mulai dari 48 m2 hingga 56 m2 dan ballroom 320 m2 sampai 960 m2 dapat menampung hingga 1000 orang dengan berbagai macam layout menyesuaikan kebutuhan para tamu, baik itu untuk rapat kecil dengan kelompok terbatas maupun acara bisnis yang lebih besar.

Leave a Reply