Categories: Event

Ini Harga Pertunjukan Udara di Bali International Airshow 2024

WARTAEVENT.com – Bali. Pameran Bali International Airshow 2024 (BIAS) resmi dibuka, Rabu, (18/9/2024), oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Pameran BIAS 2024, menandai kembalinya acara besar ini ke Indonesia setelah hampir 30 tahun, sekaligus menegaskan komitmen Indonesia untuk menjadi pusat inovasi dan teknologi dalam industri kedirgantaraan global.

Baca Juga : Ilham Akbar Habibie Melanjutkan Projek Pembuatan Pesawat Dalam Negeri

BIAS 2024 bertujuan untuk meningkatkan profil Indonesia di sektor kedirgantaraan dan pertahanan, mempertemukan para pemimpin industri, raksasa pertahanan, dan inovator dari seluruh dunia.

Menko Luhut menerangkan pula bahwa penyelenggaraan bias 2024 menjadi platform utama untuk memamerkan kemajuan terbaru dalam teknologi penerbangan, sistem pertahanan militer, dan solusi kedirgantaraan berkelanjutan.

Dengan menghadirkan hampir 1.000 peserta dari lebih dari 20 negara, BIAS 2024 mencerminkan ambisi Indonesia untuk memperkuat posisinya sebagai pemain utama di kawasan Asia-Pasifik.

Baca Juga : Ini Penyebab Harga Tiket Pesawat Masih Tinggi, Harus Segera Diatasi Bersama Agar Realisasi Wisatawan Tercapai

“Bali International Airshow adalah bukti ketangguhan kita untuk bersaing di tingkat global dan menjadi pemain terkemuka dalam industri kedirgantaraan. Peningkatan sektor kedirgantaraan Indonesia bukan hanya kebutuhan strategis tetapi juga pendorong utama ekonomi dan kemajuan sosial bangsa kita,” ungkap Menko Luhut.

Page: 1 2

redaksi wartaevent

Leave a Comment

Recent Posts

Cita Rasa Timur Tengah Bertemu Bahan Asli Bali di Babaghanoush

WARTAEVENT.com – Bali. Dunia kuliner Bali kini semakin berwarna dengan hadirnya Babaghanoush, sebuah restoran baru yang menawarkan perpaduan unik masakan… Read More

6 hours ago

Evoria M Bloc Fest 2024: Hajatan Besar Pelaku Industri Kreatif Tanah Air

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Evoria M Bloc Fest adalah Festival For the Next Big Things. Suatu festival industri kreatif tahunan, berlangsung… Read More

6 hours ago

InJourney Lakukan Re-Masterplan Kawasan Borobudur

WARTAEVENT.com – Magelang. PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney, bekerja sama dengan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan… Read More

6 hours ago

Gala Premiere Film Home Sweet Loan Penuh Emosi

WARTAEVENT.com – Jakarta. Film terbaru dari Visinema Pictures, Home Sweet Loan, yang diadaptasi dari novel laris karya Almira Bastari, sukses… Read More

6 hours ago

Pelita Air Resmi Buka Rute Jakarta-Lombok untuk Dukung Pengembangan Pariwisata Nasional

WARTAEVENT.com – Lombok. Pelita Air secara resmi pada hari Kamis, (19/9/2024), meluncurkan rute penerbangan Jakarta-Lombok-Jakarta. Dengan pembukaan rute ini, Lombok… Read More

9 hours ago

AQUA Elektronik Luncurkan Kulkas Terbaru Magic Neo dengan Teknologi BEST

WARTAEVENT.com – Jakarta. AQUA Elektronik terus memperkuat komitmennya dalam mengedepankan inovasi dengan merilis kulkas terbaru, Magic Neo Series, yang dilengkapi… Read More

18 hours ago