Travel

#NjoNangTemanggung Cara Menikmati Temanggung dalam Sehari Dapat 4 Destinasi

WARTAEVENT.com – Temanggung. #NjoNangTemanggung yang dalam bahasa Indonesia #AyoKeTemanggung adalah tagar khusus dari penggiat pariwisata yang berupaya mengajak wisatawan berkunjung ke Temanggung yang selama ini dikenal sebagai daerah penghasil Tembakau.

Tidak hanya dikenal sebagai penghasil Tembakau, Temanggung boleh dibilang berlimpah potensi wisata alam. Pasalnya, Temanggung diapit oleh 4 gunung yang populer bagi para pendaki yakni Sindoro, Sumbing, Merbabu dan Telomoyo.

Baca Juga : Desa Tlilir Membangun Kemandirian Desa Menjadi Kampung Mbako

Ambar Setyawati, penggiat pariwisata dari Travelita mengatakan, #NjoNangTemanggung adalah cara menikmati destinasi wisata di Temanggung dalam sehari atau One Day Tour mulai dari pusat Kota Temanggung, sampai ke dataran tinggi.

“One Day Tour #NjoNangTemanggung kali ini memperkenalkan destinasi wisata; Pikatan Water Park yang berada di pusat kota, Kampung Mbako berada di Desa Tlilir, di bawah kaki gunung Sumbing, Embung Kledung dan kawasan wisata Posong di lereng gunung Sindoro,” terang Ambar.

Baca Juga : Ini Menariknya Fun Road di Perkebunan Kampoeng Kopi Banaran

Bersama dengan grup biro perjalanan dan aosiasi, pariwisata kita diajak untuk melihat lebih dekat ke 4 destinasi tersebut. Masing-masing destinasi ini memiliki karakteristik yang berbeda-beda dan saling melengkapi satu sama lainnya.

Leave a Reply