WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan HUT ke-7.
Event yang menggabungkan olahraga lari dengan pengalaman alam ini akan diadakan di kawasan kaki Gunung Merapi, tepatnya di kafe Suara Dewandaru, Cangkringan, Yogyakarta, dengan menawarkan pemandangan alam yang mempesona. Maka tak heran jika event ini pilihan sempurna pecinta alam dan penggemar olahraga lari.
Baca Juga : 3L Entertainment Gelar Fun Run, “Midea Run to Party: Pagi Lari, Sore Party”
Dalam acara Homeground Intimate Fun Trail Run, peserta dapat memilih dua kategori lomba, yaitu; Kategori 7K: Rute yang lebih pendek dan cocok untuk pemula atau pelari yang baru mencoba trail run. Kemudian kategori 12K: Untuk pelari yang lebih berpengalaman dan mencari tantangan lebih.
Kedua kategori ini dirancang untuk memberikan pengalaman berlari yang menyenangkan di jalur yang menawarkan pemandangan luar biasa dari kawasan Gunung Merapi.
Baca Juga : Fun Run 5K: Lari Sehat dan Tanam Mangrove Bersama Ranch Market & Farmers Market
Selain menikmati trail run, peserta akan dimanjakan dengan berbagai hiburan dan aktivitas seru, antara lain; DJ Performance oleh Prontaxan yang akan memeriahkan suasana, Zumba: Sesi olahraga yang menyegarkan setelah berlari.
Kemudian ada Creative Workshop: Kesempatan untuk berkreasi dan mendapatkan pengalaman baru. Health Test: Tes kesehatan untuk mengetahui kondisi tubuh setelah berlari, hingga Photobox untuk mengabadikan momen bersama teman dan komunitas.
Pihak penyelenggara telah menyiapkan hadiah menarik, mulai dari voucher menginap di ARTOTEL Yogyakarta, fasilitas eksklusif untuk peserta.
Peserta yang berhasil menyelesaikan lomba akan menerima berbagai fasilitas menarik, di antaranya; Exclusive Jersey hasil kolaborasi dengan SUVS, Medals for Finisher sebagai tanda keberhasilan, Refreshment yang menyegarkan setelah berlari, Doorprizes dengan berbagai hadiah menarik.
Baca Juga : Sempat Ditolak Oleh Komunitas Lari, Fun Run 6K “Lari Antar Geng” Justru Dibanjiri Peserta
ARTOTEL Yogyakarta juga memberikan promo diskon 10% bagi komunitas yang mendaftar dengan minimal 5 orang untuk kategori 12K. Selain itu, bagi peserta yang ingin merasakan pengalaman menginap sebelum atau setelah acara, ARTOTEL Yogyakarta menawarkan Room Package “Homeground Retreat”.
Paket ini mencakup; 1 Room Studio 23, 2 slots kategori 7K, Pickup dan Drop Off ke lokasi race, 2 pax breakfast yang disajikan di hotel. Harga untuk paket ini mulai dari Rp1.377.000, memberikan kenyamanan ekstra bagi peserta yang ingin menikmati acara lebih santai dan menyeluruh.
Baca Juga : BPODT Gelar Event Trail of The Kings Zero Edition untuk Melaju ke Ultra Trail du Mont Blanc
Menurut General Manager ARTOTEL Yogyakarta, Andre Harso Binawan, event lari ini dirancang untuk semua kalangan, dengan rute yang beginner-friendly, terutama untuk kategori 7K. Rute ini tidak hanya menawarkan tantangan fisik, tetapi juga memberikan kesempatan bagi peserta untuk menikmati keindahan alam sekitar Gunung Merapi.
“Acara ini tidak hanya tentang lari, tetapi juga tentang membangun kebiasaan hidup sehat di lingkungan yang asri dan menenangkan. Kami berharap Homeground dapat menjadi pengalaman yang berkesan dan membangun komunitas yang lebih aktif,” ujar Andre.
Peserta dapat mendaftar secara mudah di www.artotelrun.jorace.id atau gunakan aplikasi Wanderlust App. Untuk biayanya kategori 7K sebesar Rp177.000, dan kategori 12K Rp277.000. Bagi kalian yang mendaftar melalui Wanderlust App, ada kesempatan untuk memenangkan Membership ARTOTEL Wanderlust Infinite dalam undian khusus.
Nikmati pengalaman berlari di tengah alam yang menakjubkan, temui komunitas baru, dan raih berbagai hadiah menarik. Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran, kunjungi website: www.artotelrun.jorace.id atau WhatsApp: 081903380498, Instagram: @artoteljogja dan Facebook ARTOTEL Yogyakarta (*)
- Editor : Fatkhurrohim