WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan HUT ke-7.
Event yang menggabungkan olahraga lari dengan pengalaman alam ini akan diadakan di kawasan kaki Gunung Merapi, tepatnya di kafe Suara Dewandaru, Cangkringan, Yogyakarta, dengan menawarkan pemandangan alam yang mempesona. Maka tak heran jika event ini pilihan sempurna pecinta alam dan penggemar olahraga lari.
Baca Juga : 3L Entertainment Gelar Fun Run, “Midea Run to Party: Pagi Lari, Sore Party”
Dalam acara Homeground Intimate Fun Trail Run, peserta dapat memilih dua kategori lomba, yaitu; Kategori 7K: Rute yang lebih pendek dan cocok untuk pemula atau pelari yang baru mencoba trail run. Kemudian kategori 12K: Untuk pelari yang lebih berpengalaman dan mencari tantangan lebih.
Kedua kategori ini dirancang untuk memberikan pengalaman berlari yang menyenangkan di jalur yang menawarkan pemandangan luar biasa dari kawasan Gunung Merapi.
Baca Juga : Fun Run 5K: Lari Sehat dan Tanam Mangrove Bersama Ranch Market & Farmers Market
Selain menikmati trail run, peserta akan dimanjakan dengan berbagai hiburan dan aktivitas seru, antara lain; DJ Performance oleh Prontaxan yang akan memeriahkan suasana, Zumba: Sesi olahraga yang menyegarkan setelah berlari.
Kemudian ada Creative Workshop: Kesempatan untuk berkreasi dan mendapatkan pengalaman baru. Health Test: Tes kesehatan untuk mengetahui kondisi tubuh setelah berlari, hingga Photobox untuk mengabadikan momen bersama teman dan komunitas.
Page: 1 2
WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More
WARTAEVENT.com - Jakarta. Penyelenggaraan Poland–Indonesia Friendship Walk meramaikan area Car Free Day Jakarta pada Minggu, (16/11/2025) sebagai bagian dari rangkaian… Read More
Leave a Comment