WARTAEVENT.com — Jakarta. Pameran lukisan yang diinisiasi oleh MATALESOGE hospitABLElity Academy dan ArtSphere Gallery bertema ‘Beyond Boundaries a Canvas of infinite Abilities’ ini memberikan ruang kepada dua seniman berbakat penyandang disabillitas autisme dan down syndrome.
Pameran ‘Beyond Boundaries a Canvas of infinite Abilities’ ini digelar dalam rangka memperingati Hari Down Syndrome (21 Maret) dan Hari Autisme (2 April) sedunia.
Baca Juga : Peringati Hari Kesehatan Jiwa Sedunia, ARTOTEL Suites Mangkuluhur Hadirkan Pameran Seni ‘Tombo Ati’
“Kedua pelukis ini mempunyai perasaan yang sama seperti kita. Tema yang diangkat dalam pameran ini, ‘Beyond Boundaries a Canvas of infinite Abilities’ ini memiliki arti khusus,” kata Tommy Hermanses, Founder/CEO MATALESOGE Special Needs Services Center, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (03//4/2024).
Lewat pameran ini lanjut Tommy, adalah mewakili perasaan mereka, dan bentuk untuk dihargai karya-karyanya dan ingin berupaya sebaik-baiknya. Kedua pelukis muda ini ingin menjadi yang terbaik walau dengan segala keterbatasannya.
“Beyond Boundaries” kedua pelukis ini berani menunjukkan kecintaan pada seni lukis. Salah satu karya pelukis muda penyandang down syndrome, Diego Luister Berel, diakui internasional dengan menang juara pertama kompetisi bertema” Artfusion” di Pameran The Holy Art Gallery, London pada 2022 lalu,” ujar Tommy.
Baca Juga : Terinspirasi dari Benda Sederhana, Dua Perupa Ini Gelar Pameran Seni Bertajuk ‘SEKUEL’ di ARTOTEL Yogyakarta
Sedangkan, Tengku Omar Athallah, anak dari artis Cindy Fatikasari & Teuku Firmansyah, menurut Cindy, perkembangan Omar sampai dengan hari ini tentunya tidak mungkin terjadi tanpa peran yang besar dari guru-guru tercinta, yang sudah begitu sabar dan tulus mengajar dan mendampingi Omar.
Page: 1 2
WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More
WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More
Leave a Comment