Categories: Lifestyle

Casio Model Edifice Terbaru Hasil Kolaborasi dengan Honda Racing

WARTAEVENT.com – Tokyo. Casio merilis produk terbaru dari lini Edifice yakni EFS-560HR hasil kolaborasi dengan Honda Racing. Jam tangan ini jenis high-performance metal chronograph berdasarkan konsep merek “Speed and Intelligence”.

Kolaborasi antara Honda Racing dan Edifice, keduanya berasal dari Jepang, terjalin dari dedikasi yang sama terhadap fitur-fitur berteknologi canggih dalam tingkat dunia. EFS-560HR yang baru menjadi jam tangan keempat hasil kolaborasi dengan Honda Racing. 

Baca Juga : Casio Kolab dengan Scuderia Alpha Tauri Hasilkan Dua Model EDIFICE Berkonsep Speed & Intellegence

Jam tangan ini terinspirasi dari sirkuit balap, serta mencerminkan benang merah antara upaya Honda dalam pengembangan teknologi balapan yang diaplikasikan pada mobil penumpang dengan kiprah Edifice dalam pengembangan teknologi jam tangan. 

EFS-560HR juga dibuat dengan mempertimbangkan masukan dari tim balap. Setiap detail diperhitungkan dalam desain jam tangan tersebut.

Menampilkan Logo Honda Racing

Edifice EFS-560HR menghadirkan beberapa detail yang terjadi di dunia lintasan balapan.

Hal ini tercemin dalam beberapa detail produknya seperti polesan khusus pada dial yang menyerupai lapisan aspal pada lintasan balap hingga nuansa merah pada dial circumference dan inset dial seperti tikungan pada lintasan balap. 

Bagian bezel EFS-560HR terbuat dari serat karbon yang banyak dipakai dalam balap otomotif.  Agar tahan digunakan oleh mekanik balap di kondisi yang sulit, tali jam tangan dilapisi oleh bahan Cordura dengan fiber insert Kevlar. 

Baca Juga : Amazfit Band 5 Menyasar Pengguna Melek Kesehatan dan Gemar Olahraga, Ini Harga dan Spesifikasinya

Model Edifice ini menggunakan kemasan khusus yang kelak disukai penggemar Honda Racing.

Kaca jam tangan juga terbuat dari kristal safir yang antigores, dan sistem pengisian daya baterainya memanfaatkan tenaga surya sehingga sangat praktis. 

Sementara, komponen dial, tali jam tangan, serta case back menampilkan logo Honda Racing. Selain itu, model Edifice ini menggunakan kemasan khusus yang kelak disukai penggemar Honda Racing. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

15 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago