News

Data Pribadi Bocor Tak Perlu Panik, Lakukan Cara-Cara Ini

Kalau ini ada hubungannya dengan perbankan, segera kontak ke bank dan amankan rekening kita. Jelaskan keadaan dan situasinya, minta blokir antisipasi transaksi gelap pakai data diri kita.

Jika nomer telp bocor, minta teman lain umumkan di media sosial, atau WAG kalau nomer kita dibajak. Biar teman-teman kita waspada kalau ada kontak pakai nomer kita, misal untuk pinjam uang.

Sosial media menawarkan fitur yang selalu menarik untuk berpeluang dimanfaatkan pihak lain. Stop sebaran data pribadi.

Tujuan utama Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar webinar Literasi Digital ini karena diharapkan masyarakat Indonesia pada akhir tahun ini mencapai 10 juta orang terliterasi dan diharapkan meningkat menjadi 50 juta orang di tahun 2024 mendatang.

Literasi Digital yang mengakat tema besar Indonesia Makin Cakap Digital ini membahas 4 pilar utama Literasi Digital yakni, budaya bermedia (digital culture), aman bermedia (digital safety), etis bermedia (digital ethics) dan cakap bermedia digital (digital skills). [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *