Hayo Travel Kolaborasi dengan 2 Marketplace Wisata Global Bangun Ekosistem Pemasaran
Sementara itu Christian Watts, CEO Magpie menjelaskan, saat ini konsumen sudah lebih berpengalaman dalam membeli produk secara online, banyak wisatawan yang mulai mencari situs lokal untuk memesan dan men-design tur dan aktivitas mereka sendiri.
Baca Juga : Aladdin Street e-marketplace Produk Premium dan Halal
Berkaca pada dinamika di Indonesia Toristy dan Magpie bergabung untuk membantu Hayo Indonesia menemukan dan menggabungkan operator-operator di Nusantara, meng-onboard kan produk supplier lokal dan mengelola pemesanan menggunakan teknologi berbasis SaaS paling canggih di pasar.
Riyan Momod Bahriyansyah, Director Hayo Indonesia menambahkan, kolaborasi ini adalah kerja sama yang saling menguntungkan segala pihak dan memberi operator lebih banyak pilihan chanel pemasaran.
“Toristy bersama Hayo Travel telah menunjukan cara membangun teknologi yang dibutuhkan oleh perusahaan perjalanan Indonesia untuk membantu menjual produk mereka secara online,” pungkas Momod. [*]
- Penulis & Editor : Fatkhurrohim