Categories: Hangout

Komorebi Membuat Paradigma Baru Menikmati dan Berbisnis Kuliner Jepang dengan Harga Terjangkau

WARTAEVENT.com – Jakarta. Hadirnya Komorebi membuat pecinta kuliner Jepang khususnya rice bowl di tanah air makin dimanja. Pasalnya, selain menggunakan daging sapi berkualitas yang didatangkan langsung dari Australia harganya pun cukup ramah di kantong. Sehingga semua lapisan masyarakat dapat mengudapnya.

Tara Budiman, Owner Komorebi saat melaunching produk food & beverage berkonsep take way di bilangan Pluit, Jakarta (28/11/2020) kemarin mengatakan, ide Komorebi ini sebenarnya sangat sederhana. Mengubah paradigma makanan Jepang yang identik mahal menjadi murah, tapi kualitas rasa dan bahan bakunya tetap berkualitas.

Baca Juga : Kolab dengan Nestle, Kopi Kangen Ciptakan Minuman Kangen Enjel dan Kangen Mahmud

Komorebi rice bowl ini dijual mulai harga Rp25.000 per porsi.

“Komorebi ini diracik langsung oleh chef Jepang bintang 5. Harganya pun terjangkau mulai dari Rp20.000 per porsinya. Padahal, di luaran harga rice bowl mulai Rp50.000 per porsi. Untuk itu kami yakin Komorebi rice bowl bisa diterima di berbagai daerah di Indonesia,” ungkap Tara.

Tara pun mengasih garansi, bahwa daging yang didatangkan adalah daging berkualitas dari Australia yang masih segar. Dan kualitas rasanya pun nanti akan sama di setiap gerai walaupun beda wilayah.

Menggandeng SIMHAE Group

Tara Budiman menggandeng SIMHAE Group untuk membangun bisnis Komorebi menjadi waralaba.

Tara Budiman yang berprofesi sebagai seorang aktris Indonesia ini menggandeng SIMHAE Group untuk mengembangkan sayap bisnisnya. Bersama SIMHAE, Tara Budiman ingin mengembangkan Komorebi menjadi bisnis waralaba F&B yang diperhitungkan di Indonesia.

Baca Juga : Mandeh, Restoran Otentik Padang Masuk Hotel Bintang 5

“Komorebi dan SIMHAE Group memiliki visi dan misi yang sama yaitu membuka lapangan pekerjaan baru di tengah pandemi Covid-19 ini. Kami berkomitmen untuk memberikan harga investasi kemitraan yang terjangkau, sehingga dapat memberikan ide bisnis kuliner bagi masyarakat Indonesia,” tambahnya.

Calon mitra bisnis Komorebi dipermudah dalam membangun bisnis food & beverage ini bersama SIMHAE Group.

Sementara itu Selig Purnama, Owner SIMHAE Group menambahkan, untuk sistem kemitraan telah dibuat semudah mungkin. Para mitra tidak perlu memiliki pengalaman di dunia F&B yang mendalam namun sudah bisa berbisnis dan mengoperasionalkan 1 outlet kuliner Jepang ini.

“Bumbu, daging, semua sudah disiapkan dari central kitchen kami, sehingga setiap outlet tinggal memproses dengan mudah. Kami pun telah merancang konsep marketing dan promosinya, para mitra hanya tinggal mengikuti dan menjalankan saja.” Ujar Selig Purnama selaku owner SIMHAE Group. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

11 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago