Categories: Kuliner

Lotte Shopping Avenue Gelar K-Food Festival, Ini Deretan Menunya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Merayakan hari jadi ke-9, Lotte Shopping Avenue bekerja sama dengan Pergikuliner menggelar festival makanan dengan konsep sajian makanan khas Korea. 

Bertemakan K-Food Festival dengan menghadirkan 20 tenant ini, bisa dikunjungi dan dinikmati oleh pengunjung setia Lotte Shopping Avenue mulai tanggal 20 – 31 Juli 2022  di Fun Atrium lantai 3. 

Event COS-HYPE!!! Di Lotte Shopping Avenue, Menjadi Oase Para Cosplay dan Cosplayer

Adapun tenant yang berpartisipasi di K-Food Festival ini diantaranya adalah Bowlgogi yang menyajikan aneka menu beef bowl ala Korea.  Ada Chum Bap yakni sajian Korea dengan spesialisasi bibimbap atau “nasi campur’ ala Korea.

Ada lagi makanan dan minuman khas Korea lainnya seperti Korean Rice Bowl, Chic’n Toast, Gogumapang, Gubhida Korean Bbq, Haneul Drink, Kini Korean Bistro, KkoReu-Reuk Korean Food, Hansigjib, Yeobo Topokki dan lain-lain.

Baca Juga : Raih 4 Penghargaan di 2022 Ski Asia Award, Lotte Arai Resort Miliki Musim Terpanjang

Dalam K-Food Festival ini akan dihibur dengan pertunjukkan K-Pop dance cover dan promo menarik yaitu setiap transaksi Rp50.000,00 akan mendapatkan voucher diskon 15% dari ASTRO.

Jung In Ho, General Manager Marketing Lotte Shopping Avenue mengatakan, maraknya budaya Korea yang kian digemari oleh masyarakat Indonesia, diharapkan bisa mengobati keinginan para pecinta budaya Korea dengan datang Lotte Shopping Avenue.

Baca Juga : Lotte Hotel Akuisisi Kimpton Hotel Monaco Senilai $36 Juta

Masih dalam rangka perayaan ulang tahun, Lotte Shopping Avenue berkolaborasi dengan  Marhen J  brand asal Korea Selatan mengadakan Free Bag Painting bersama Rachel Ajeng yakni seorang illustrator muda yang karyanya sudah mendunia. 

Marhen J juga memberikan harga spesial selama bulan Juli yang hanya bisa didapatkan di offline store lantai GF – Lotte Shopping Avenue. Tidak hanya itu, Lotte Shopping Avenue juga mengadakan K-Pop Dance Cover Competition yang berhadiah jutaan rupiah pada tanggal 17 Juli 2022 yang lalu.

Baca Juga : LOTTE Hotel Terakreditasi “GBAC STAR” Oleh ISSA

Program yang tak kalah menarik lainnya antara lain cashback hingga IDR 250.000, special gift berupa produk dan voucher dari tenant serta Free Parking untuk 2 jam pertama bagi pengunjung setia Lotte Shopping Avenue dengan minimal belanja Rp200.000. [*]

wartaeventadmin

Leave a Comment

Recent Posts

Sebelum Melakukan Implan Gigi, Simak Tiga Tips Berikut Ini

WARTAEVENT.com – Jakarta. Permasalahan gigi ompong seringkali dianggap sepele oleh sebagian orang. Padahal, ada berbagai dampak serius yang tidak boleh… Read More

2 days ago

Mengakuisisi PTN, Celebi Aviation Masuk Pasar Indonesia di 26 Bandara

WARTAEVENT.com – Jakarta. Çelebi Aviation, penyedia layanan ground handling, kargo & gudang, dan penerbangan umum resmi memasuki pasar Indonesia dan… Read More

2 days ago

Four Points Pakuwon Indah Ajak ‘Bu Rudy’ Rayakan HUT Surabaya

WARTAEVENT.com – Surabaya. Bertepatan dengan ulang tahun kota Surabaya ke-730, Four Points by Sheraton Surabaya, Pakuwon Indah berkolaborasi dengan sosok… Read More

2 days ago

Funworld Storia Central Park Hadirkan Konsep Baru dengan Vibe Bermain di Dasar Laut

WARTAEVENT.com – Jakarta. Funworld Arena Rekreasi Keluarga yang telah hadir sebelumnya di Central Park Mall Lantai 2, kini telah berubah… Read More

2 days ago

Resmi, Jakpro Percayakan Pengelolaan Wisma Seni TIM ke ARTOTEL Group

WARTAEVENT.com – Jakarta. Operator hotel terkemuka di Indonesia, Artotel Group resmi menjalin kerja sama dengan PT Jakarta Propertindo (Perseroda/Jakpro) untuk… Read More

2 days ago

Pameran DXI 2024 Jadi Ajang Promosi Wisata Petualangan di Indonesia, Simak Ini Keseruannya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Deep and Extreme Indonesia 2024 (DXI 2024), hari ini, Kamis. (30/5/2024) resmi dibuka oleh Deputi Bidang Produk… Read More

3 days ago