Profile

Puan Maharani Menghadap Presiden Joko Widodo, Ini Isi Pertemuannya

“Pasti ada maksud dan tujuannya karena agak sumir, lucu, aneh gitu sesama teman partai mengkritik secara terbuka. Apa pun tujuannya, Puan adalah kader PDIP, orang penting, anaknya Megawati yang saat ini jadi Ketua DPR,” ujar Adi.

Adi melanjutkan, kalau mengkritik presiden pasti ada tujuannya. Bisa jadi pesan politiknya, jangan sampai keputusan politik pemerintah tidak dibicarakan di koalisi. Sekalipun Jokowi presiden, tidak serta merta hanya dibicarakan level menteri. 

“Tapi partai-partai butuh diajak bicara, terutama distribusi kewenangan siapa yang harus bertanggung jawab selama pandemi agar orangnya enggak itu-itu saja,” imbuhnyanya.

Baca Juga : 5 Fitur Smartphone untuk Metode Belajar Daring

Adi melihat Puan ingin memberikan diferensiasi politik. Dengan menggambarkan Puan yang juga Ketua Bidang Politik dan Keamanan DPP PDIP itu sebagai seseorang yang berani mengkritik, sekaligus yang dikritik adalah teman separtainya.

“Puan ingin dia memiliki karakteristik politik. Apa? Dia berani bicara, kritik, sekalipun yang dikritik teman partainya. Dalam politik itu biasa, sebagai pengingat ke publik dia pemimpin yang layak,” tutup Adi. [*]

  • Penulis : Amalia T – Anggota Perempuan Indonesia Satu
  • Editor : Fatkhurrohim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *