Categories: Event

Siapkan Bujet Untuk Menyaksikan Tomohon International Flower Festival 2017

Warta Event – Jakarta. Pengen menyaksikan gelaran festival bunga terbesar layaknya Batalla de Flores di Spanyol, The Rose Parade di Amerika, hingga Van Gogh-Theme Flower Festival di Belanda, tak perlu terbang ke negara-negara tersebut. Pasalnya, Indonesia memiliki event serupa yakni Tomohon International Flower Festival (TIFF).

Penyelenggaraan TIFF 2017 yang memasuki tahun ke-7 di Kota Tomohon pada 7-12 Agustus 2017 mendatang ini mengangkat tema “The 7 Wonders of Tomohon” dengan menampilkan tujuh daya tarik alam sebagai keajaiban dan keunikan alam Tomohon berupa tujuh gunung, tujuh danau, dan tujuh air terjun.

Mumus Muslim, Sekertaris Deputi Bidang Pengembangan Promosi Pariwisata Nusantara mengatakan, saat melaunching Tomohon International Flower Festival di Balairung Soesilo Soedarman, Jakarta, pada hari ini Minggu (21/05/2017) merupakan salah satu cara yang efektif untuk mempromosikan daya tarik destinasi pariwisata Sulawesi Utara.

Penyelenggaraan festival bunga ini, kata Mumus, sebagai upaya untuk meningkatkan daya tarik khususnya untuk unsur atraksi yang menjadi bagian penting dari unsur 3A yang terus ditingkatkan. “Sulut memiliki amenitas dan aksesibiltas yang memadai, begitu pula dengan atraksi setiap kota memiliki festival budaya yang menarik,” kata Mumus.

Sementara itu, Jimmy Feidie, Wali Kota Tomohon mengatakan, Bunga dan tananam hias merupakan bagian dari budaya masyarakat Tomohon dan menjadi daya tarik pariwisata yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

TIFF 2017 merupakan grand event Pemerintah Kota Tomohon dalam menjadi sarana penting dalam meningkatkan ekonomi masyarakat setempat terutama para petani dan perajin bunga dalam kegiatan kepariwisataan ecotourism maupun agrotourism.

Acara launching dan press conference TIFF 2017 didahului dengan kegiatan karnaval mini yang menampilkan flower fashion mini carnival, float kendaraan hias, dan pertunjukan tari Kabasaran dimulai dari Bundaran Hotel Indonesia menuju gedung Sapta Pesona, Jalan Merdeka Barat. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

2 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago

Artotel Thamrin Tawarkan Promo Direct Gift dengan Keuntungan Eksklusif

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More

3 days ago