Categories: Hangout

Yuks, Menelusuri Kekayaan Sejarah Jalur Rempah Kerajaan Sriwijaya

Warta Event – Bekasi. SUMMARECON Mal Bekasi menghadirkan wahana baru menelusuri sejarah Kerajaan Sriwijaya bertajuk “The Legend of Sriwijaya Empire” yang dibuka pada Hari KAmis (12/04/2018) di lantai satu. Wahana yang fibula setup Hari mulai pukul 11:00-22:00 ini menyuguhkan 11 area yang berbeda untuk mengetahui sejarah jalur rempah Kerajaan Sriwijaya.

Ugi Cahyono, Center Director Summarecon Mal Bekasi, mengatakan, di tahun 2018 ini, Summarecon Mal Bekasi kembali menghadirkan wahana edukasi bagi keluarga yang akan mengajak pengunjung mengetahui sejarah perkembangan jalur rempah di Kerajaan Sriwijaya yang dikenal sebagai pusat perdagangan terbesar pada abad ke 7.

“Bagi para pelajar maupun orangtua beserta anaknya, wahana ini dapat membantu untuk mempelajari sejarah lebih menarik dengan adanya perpaduan teknologi di berbagai area.Sistem OR code menjadi nilai tambah pada wahana kali ini yang dapat membantu dan memudahkan para pengunjung menemukan makna sejarah dari setiap artefak yang ada,” urai Ugi Cahyono.

Sebagai salah satu kerajaan yang besar di Indonesia, Kerajaan Sriwijaya pun mampu menjadi gerbang pengenalan nusantara ke dunia lewat perdagangan yang berkembang pesat khususnya melalui jalur laut. Oleh karenanya, dalam wahana ini, pengunjung akan diajak merasakan suasana perdagangan rempah di Kerajaan Sriwijaya melalui keunikan 11 area yang tersedia.

Replika kapal Kerajaan Sriwijaya akan menyambut para pengunjung yang seolah turut menjadi bagian dari penjelajahan jalur laut perdagangan rempah. Memasuki area pertama yaitu I-Tsing yang akan mengenalkan kisah seorang biksu yang melakukan perjalanan dan menuliskannya menjadi sebuah catatan. Hingga saat ini I-Tsing dikenal sebagai orang pertama yang membuat catatan tentang kerajaan Sriwijaya.

Lalu dalam area kedua yaitu Area Pelabuhan, pengunjung akan diajak melihat video yang berisi sejarah jalur rempah Kedatuan Sriwijaya dalam nuansa pelabuhan kapal. Ulasan video tidak hanya bercerita mengenai kekuatan Kerajaan Sriwijaya hingga menjadi kerajaan maritim yang kuat dan kaya raya dengan hasil komoditas rempah-rempahnya, tetapi juga menceritakan penyebab runtuhnya Kerajaan Sriwijaya.

Setelah mengetahui sejarahnya, di area ketiga yaitu Area Perahu pengunjung akan diajak untuk menikmati pengalaman suasana pasar rempah melalui replika perahu yang dibuat menyerupai perahu yang digunakan di zaman kerajaan Sriwijaya. Dalam wahana ini pun data melihat area Prasasti, seperti replika candi Muaro Jambi yang dikenal sebagai kawasan Candi terluas di Indonesia.

Selain peninggalan, Kekuatan perdagangan jalur laut tentu memerlukan sarana kapal yang memadai. Pengunjung akan dapat melihat display kapal-kapal yang digunakan oleh kerajaan Swirijaya dalam perdagangan rempah di area Teknologi Perkapalan.

Keseruan perjalanan akan bertambah di dalam area Hunian Laut. Di area ini terdapat display rumah masyarakat pada masa itu. Dalam area tersebut juga tersedia area trick art untuk berfoto yang membuat perjalanan semakin menyenangkan. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

HARRIS Day 2024: “FINAL LAP” Rayakan Gaya Hidup Sehat di Bandung, Bali, dan Batam

WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More

2 hours ago

Sambut Tahun Baru Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta Hadirkan Malioboro Street Food Festival

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More

2 hours ago

ASDP Indonesia Ferry Catat 2,59 Juta Pengguna di Aplikasi Ferizy, Layanan Digitalisasi Perkuat

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More

3 hours ago

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

19 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

2 days ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago