Chef Bjorn memutuskan untuk membuka restoran di Bali setelah melihat dukungan dari masyarakat Indonesia yang sangat terbuka terhadap ide-ide kuliner baru. Kaya akan bahan segar dari laut, kebun, dan petani lokal, Bali menjadi tempat yang ideal untuk menyajikan perpaduan masakan Timur Tengah dengan cita rasa lokal.
Menu Babaghanoush menonjolkan bahan-bahan segar, seperti roti buatan sendiri dan hasil laut lokal, yang semuanya disajikan dengan sentuhan Timur Tengah yang autentik.
Baca Juga : Sarirasa Group Melalui Pantura Ungkap Kembali Perjalanan Rasa Jawa yang Terlupakan
Restoran Babaghanoush yang berlokasi di Jl. Petitenget, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung, Bali dan buka dari jam 17.00 – 20.00 setiap harinya ini, tidak hanya mengandalkan menu kreatif, tetapi juga suasana yang santai dan mengundang.
Interior restoran ini mengingatkan pada kabin kayu gelap, terinspirasi dari kecintaan Chef Bjorn akan berkemah. Ditambah dengan karya seni eksentrik buatan sang chef sendiri, Babaghanoush menawarkan tempat perlindungan dari panas terik Bali dengan nuansa yang nyaman.
Baca Juga : Nikmati Sensasi Kuliner Bali dan Nusa Tenggara di Lidah Lokal Senayan Bulan Juli Ini
Dengan jam buka dari pukul 17.00 hingga 22.00, Babaghanoush diharapkan menjadi destinasi kuliner wajib bagi para wisatawan dan pecinta makanan yang ingin menikmati hidangan unik yang menggabungkan cita rasa Timur Tengah dan Bali. (*)
Page: 1 2
WARTAEVENT.com – Samosir. Gelaran Aquabike Jetski World Championship yang berlangsung di Danau Toba, Sumatera Utara, memasuki hari keempat, Sabtu (17/11/2024).… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kemeterian Pariwisata (Kemenpar) menyoroti ketepatan waktu penerbangan maskapai sebagai salah satu preferensi wisatawan dalam memilih maskapai untuk… Read More
WARTAEVENT.com — Jakarta. Dalam beberapa tahun terakhir, terapi sel semakin populer sebagai salah satu metode inovatif dalam pengobatan dan pencegahan… Read More
WARTAEVENT.com - Jakarta. Enhaiier Corporation, bekerja sama dengan KIA (Karya Inovasi Asia) dan GTO, telah sukses menggelar Medical and Wellness… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. El Asador, restoran bergaya wood-grill pertama di Jakarta yang mengusung konsep masakan Argentina-Uruguay, dengan bangga memperkenalkan menu… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Sango Hotel Management menggelar event Media Gathering bertajuk “Taste of Asia” yang berlangsung meriah di Man Aur… Read More
Leave a Comment