Categories: News

Simak Tips Jitu Berikut Agar Bisnis Kuliner Laris Manis

Fahmi Taufiq Zain membenarkan bahwa promosi di ruang digital sangat efektif untuk mendongkrak omzet bisnis kuliner. Menurut dia, strategi pemasaran maupun promosi bisnis kuliner secara digital lebih efektif dan lebih murah dibanding cara konvensional.

“Adapun cara digital dilakukan dengan promosi di media sosial, di lokapasar, atau membuat website resmi produk yang dijual tersebut. Bisa juga promosi dilakukan dengan berkolaborasi via rider hailing atau memanfaatkan jasa influencer,” ucapnya.

Baca Juga : Agar Bisnis Kalian Sukses, UMKM Wajib Bertransformasi Digital

Menurut Fahmi, bisnis kuliner di era sekarang ini terbilang menjanjikan. Selain sudah menjadi tren kekinian, bisnis kuliner memiliki risiko yang relatif rendah. Apabila memiliki cita rasa yang khas, sangat dimungkinkan bisnis kuliner tersebut akan laris dan digemari banyak pelanggan.

Sementara itu, menurut Ni Kadek Sintya, apabila hendak menggunakan jasa influencer atau foodvlogger, hal-hal berikut yang bisa mereka lakukan. Pertama adalah memberikan ulasan yang jujur terhadap produk yang dipromosikan. Kedua, memberikan pengalaman pribadi terkait produk yang dijadikan konten tersebut. Ketiga, harus memberikan informasi yang lengkap dan akurat.

Baca Juga : Jangan Hanya Judul, Kenali Isi Berita agar Tak Termakan Hoaks

“Untuk mempromosikan kuliner, influencer maupun foodvlogger harus sama-sama menggunakan pendekatan yang kreatif dan melibatkan interaksi dengan pengikut atau follower,” katanya.

Namun, ada sejumlah catatan yang tak boleh dilakukan influencer dan foodvlogger saat mempromosikan kuliner. Hal tersebut adalah dilarang memberikan informasi yang salah, tidak jujur memberikan ulasan, serta mengabaikan etika dan sensitivitas. Lalu, tidak boleh menyembunyikan hubungan dengan merek yang dipromosikan.

Baca Juga : Waspadai Penipuan di Whatsapp, Berikut Cara Mengatasinya

Workshop Literasi Digital ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam program Indonesia Makin Cakap Digital yang diinisiasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika RI bersama Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi. [*]

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Antusias Pengunjung di Aquabike Jetski World Championship Dongkrak Ekonomi Lokal

WARTAEVENT.com – Samosir. Gelaran Aquabike Jetski World Championship yang berlangsung di Danau Toba, Sumatera Utara, memasuki hari keempat, Sabtu (17/11/2024).… Read More

5 days ago

Pertahankan Rekor OTP Diatas 90%, Kemenpar Puji Maskapai Pelita Air

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kemeterian Pariwisata (Kemenpar) menyoroti ketepatan waktu penerbangan maskapai sebagai salah satu preferensi wisatawan dalam memilih maskapai untuk… Read More

5 days ago

Celconta Tawarkan Terapi Sel Solusi Terbaru dalam Pencegahan Kanker dan Tampil lebih Segar

WARTAEVENT.com — Jakarta. Dalam beberapa tahun terakhir, terapi sel semakin populer sebagai salah satu metode inovatif dalam pengobatan dan pencegahan… Read More

5 days ago

Pameran MWWTE 2024: Bukti Perkembangan dan Inovasi Medical Wellness dan Tourism

WARTAEVENT.com - Jakarta. Enhaiier Corporation, bekerja sama dengan KIA (Karya Inovasi Asia) dan GTO, telah sukses menggelar Medical and Wellness… Read More

5 days ago

El Asador Perkenalkan Menu Baru dengan Cita Rasa Otentik Amerika Selatan di Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. El Asador, restoran bergaya wood-grill pertama di Jakarta yang mengusung konsep masakan Argentina-Uruguay, dengan bangga memperkenalkan menu… Read More

6 days ago

Sango Hotel Management Perkenalkan Kuliner Khas dan Pengalaman Hospitality Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Sango Hotel Management menggelar event Media Gathering bertajuk “Taste of Asia” yang berlangsung meriah di Man Aur… Read More

6 days ago